Mengintip Kerennya Spesifikasi Google Pixel 6 Pro
Smartphone dari perusahaan raksasa Google berhasil menempati posisi tersendiri di hati masyarakat Indonesia. Pada peluncuran pertama Google Pixel 6 Pro mendapatkan sambutan antusias dari masyarakat di Indonesia.
Semua tentu sepakat bahwa smartphone
yang satu ini merupakan kalangan smartphone kelas atas dengan harga
selangit. Namun, tentu saja hal ini dibarengi dengan kualitas dan fasilitas
yang sangat canggih dan mewah.
Ketika Anda tahu seperti apa spesifikasi
Google Pixel 6 Pro, maka Anda akan sangat maklum dengan harga dari satu
unitnya. Agar bisa membawa pulang smartphone buatan Google ini Anda
harus merogoh kocek hingga 13 juta.
Spesifikasi Kelas Menengah Atas Google Pixel 6 Pro
Setelah mengetahui harga dari smartphone
ini, Anda tentu semakin penasaran dengan spesifikasinya, kan? Nah, berikut ini
rafidhcell sajikan ulasan singkat terkait spesifikasi dan keunggulan dari smartphone
Google ini.
Sektor Fotografi yang
Mumpuni
Sebuah smartphone yang baru rilis pada
bulan Oktober tahun 2021 ini hadir dengan tiga buah kamera belakang. Anda akan
mendapatkan kamera primer 50 MP, kamera telefoto 48 MP, dan kamera ultrawide 12
MP.
Perpaduan ketiga kamera ini akan menghasilkan
hasil jepretan foto yang menakjubkan dan resolusi yang tinggi. Belum lagi
membicarakan mengenai fitur seperti face unblur, motion mode, dan
real tone yang tersemat pada kameranya.
Untuk kamera depannya sendiri memiliki resolusi
sebesar 11.1 MP yang mana mampu memberikan hasil selfi yang jernih. Pada kamera
depan ini juga terdapat fitur panorama sehingga Anda bisa menangkap momen
dengan area lebih luas.
Sektor Dapur Pacu yang
Kencang
Harga dua digit dari Google Pixel 6 Pro tentu bukan hal tanpa alasan. Smartphone
ini dibekali dengan chipset Tensor yang merupakan chipset buatan
Google sendiri. Chipset ini berhasil menjadi yang terunggul dari deretan
chipset yang terdahulu.
Anda akan mendapatkan RAM LPDDR5 dengan
kapasitas sebesar 12 GB. Kombinasi antara RAM dan chipset Tensor akan
membuat Anda nyaman dengan aktivitas multitasking dan penggunaan aktivitas berat.
Penyimpanan yang akan Anda dapatkan sebesar 512
GB yang mana ini sangat besar untuk ukuran sebuah ponsel.
Sektor Display yang
Spektakuler
Lebar layarnya adalah 6,7 inchi dengan
teknologi layar LTPO LED lengkung yang memiliki refresh rate 120 Hz.
Kualitas layar yang luar biasa ini semakin aman dengan perlindungan dari
teknologi Gorilla Glass Victus.
Pada sisi layarnya, Anda bisa menikmati fitur
canggih bernama always-on display dari Google. Fitur ini memunkinkan
Anda untuk selalu mengaktifkan layar ponsel dengan informasi kalender, jam,
atau bahkan mengontrol pemutar musik.
Anda bisa mendapatkan Google Plixel 6 Pro
dipasaran dengan harga sekitar 11 jutaan, tidak murah memang, namun untuk
berbagai kecanggihan yang ditawarkan ponsel ini, rasanya cukup sebanding bukan.
Itulah ulasan terkait betapa kerennya
spesifikasi dari smartphone Google Pixel 6 Pro. Spesifikasi dan
keunggulan dari smartphone ini pastinya mampu membuat Anda memasukkannya
ke daftar barang yang ingin Anda beli, kan?
Posting Komentar untuk "Mengintip Kerennya Spesifikasi Google Pixel 6 Pro"